Cara Melihat Password WiFi Telkom Speedy di Android Tanpa Root
Selamat datang pengunjung semua, apa kabar? Semoga sehat selalu, kali ini Androitz mau berbagi cara melihat password WiFi Telkom Speedy di Android yang tidak di root.
Lupa password pasti bisa jadi gawat apalagi hal yang penting seperti lupa password WiFi. Apalagi buat anda yang memasang Telkom Speedy, password WiFi harus diingat dan dicatat dengan baik.
Androitz akan membagikan cara mengetahui password WiFi Telkom Speedy buat anda yang lupa tapi sudah tersambung ke android. Maksudnya disini anda sudah terhubung dengan WiFi cuma lupa menyimpan password dan tidak hapal passwordnya.
Terkadang bisa terjadi saat anda mengganti kabel WiFi oleh teknisi Telkom dan lupa mencatat tapi langsung koneksikan di WiFi android anda. Apalagi melihat password WiFi yang sudah tersambung di android memang tidak bisa lagi. Caranya bisa anda lihat lengkap di bawah ini.
Pertama anda masuk ke browser dan kunjungi alamat 192.168.1.1 atau 192.168.1.254 ini tergantung dari router anda, tapi bisa dicoba dari kedua alamat tersebut. Setelah masuk ke alamat tersebut, ketik username admin dan password admin juga.
Di bawah ini cara melihat password Telkom Speedy lewat alamat 192.168.1.1 kalau anda menggunakan router dengan alamat 192.168.1.254 bisa lihat panduannya lewat link di bawah ini dan tampilan menunya memang beda.
Selanjutnya, dibagian paling kiri pilih Network lanjut pilih Wireless (2.4Ghz)
Dibagian kanan akan muncul beberapa kolom, geser ke bawah di kolom WPA key, itu password WiFinya. Anda bisa mengubahnya atau biarkan saja, kalau anda mau mengubah passwordnya ganti saja nomor di kolom tersebut dengan password yang anda mau dan geser ke bawah pilih simpan.
Setelah selesai melihat atau mengganti password Wifi Telkom Speedy anda bisa logout atau keluar dengan mengklik link bagian pojok kanan atas.
Pastikan sebelum anda memasukan password WiFi dicatat dan dihapal betul-betul supaya tidak repot lagi masuk ke alamat ganti password di atas. Kalau anda lupa dan bahkan tidak tersambung dengan WiFi Telkom Speedy pastinya harus menghubungi teknisi dan customer service Telkom di kota anda.
Jangan lupa bookmark web ini agar tidak ketinggalan update dari Androitz, bagikan juga artikel ini dengan menggunakan tombol share yang ada di bawah. Terima kasih sudah berkunjung.
Belum ada tanggapan untuk "Cara Melihat Password WiFi Telkom Speedy di Android Tanpa Root"
Posting Komentar